Margasari, Warta Mantira - Tiga Siswa-siswi MAN 3 Rantau siap mengikuti Mathematics Challenge 2013 yang digelar oleh Himpunan Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Unlam Banjarbaru pada tanggal 16 Nopember 2013 di SMAN 1 Rantau.
Kesiapan tersebut disampaikan oleh Guru Pembina dan Pembimbing Syamsuddin,S.Pd (02/11). "Anak-anak siap mengikuti kegiatan lomba tahunan ini. Tidak ada persiapan khusus untuk anak-anak, tetapi mereka diminta untuk belajar serius kepada guru-guru Matematika di MAN 3 Rantau, dan juga jangan lepas mempelajari materi sesuai dengan kisi-kisi soal yang akan dilombakan", demikian ujar Syamsuddin yang jebolan FKIP Unlam Jurusan Matematika ini.
Ketiga siswa-siswi yang akan menjadi duta MAN 3 Rantau ke Mathematics Challenge ini adalah Teguh Imam Perdana (Kelas XII IPA 1), Eka Putri Widyarti (Kelas XI IPA 1) dan Aulia Raudatul Jannah (Kelas XI IPA 1).
Kepala MAN 3 Rantau Zailani Maseri,S.Ag ketika dihubungi membenarkan hal ini. Mudah-mudahan anak-anak kembali mampu bersaing dengan siswa-siswi SLTA lainnya di Kabupaten Tapin", demikian harap Zailani. (Humas Mantira)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar