Margasari (Warta Mantira), - Dalam rangka memperingati Hardiknas ( Hari Pendidikan Nasional ) yang jatuh pada setiap
tanggal 2 Mei, Keluarga besar Madrasah
Aliyah Negeri 3 Rantau mengadakan Upacara dalam rangka memperingatinya,
kemudian acara dilanjutkan dengan ziarah kemakam makam pendiri dan pencetus berdirinya MAN 3 Rantau. Kerena
bagaimana pun tanpa jasa jasa para
pendirinya maka MAN 3 Rantau tidak akan
berdiri seperti sekarang ini.
Madrasah Aliyah Negeri 3
Rantau ini dapat maju dan berkembang
tidak terlepas dengan jasa para
pendirinya yang telah mendahulu kita. Sebagai siswa-siswi yang baik dan
pandai berterima kasih, maka sewajarnya lah kita pandai berterima
kasih atas jasa jasa mereka, hal
tersebut dapat diwujudkan dengan menziarahi makam makam mereka, dalam sambutannya Zailani S. Ag selaku kepala Sekolah MAN 3 Rantau meminta kepada
anak didiknya untuk ikut berziarah sebagai bentuk terima kasih kita
Para pendiri MAN 3 Rantau
diantaranya KH. Usman Syahida, KH. Marali, KH. Mahran, H. Lukman, Basuni Ujang, Bahrani Ujang, lewat bantuan dan
pemikiran mereka lah maka MAN 3 Rantau dapat berdiri seperti sekarang ini. Untuk
kegiatan ziarah ini Siswa-siswi dibagi dalam beberapa tempat, sesuai domisil siswa siswi yang
bersangkutan.
Untuk daerah Pariok,
Margasari Ilir diarahkan ke Makam KH. Usman Syahida, yang
mana beliau juga merupakan salah satu pendiri MAN 3 Rantau. kemudian
siswa-siswi yang berdomisli di Baulin diarahkan ke makam KH. Marali, dan ada
juga yang di arahkan ke Makam KH. Mahran, Basuni Ujang, H. Bakhrani Ujang , H.
Lukman bagi siswa siswi yang berdomisili
di Margasari Ilir, Candi laras dan sekitarnya. yang kesemuanya dimakam kan di
wilayah Komplek Mesjid Baiturahman yang juga letaknya cukup dekat dengan wilayah
MAN 3 Rantau itu sendiri. ( St.P )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar