SELAMAT DATANG DI WEBBLOG MAN 3 RANTAU, MADRASAH ALIYAH NEGERI BERPRESTASI NASIONAL

Rabu, 03 September 2014

Pisah Sambut MAN 3 Rantau Yang Mengharukan



Tapin, MAN 3 Rantau, gelar pisah  sambut kepala MAN 3 Rantau dari yang lama Zailani S. Ag  ( 2007-2014 )  kepada yang baru Abd. Razak, S.Ag ( 2015 – sekarang )  yang bertempat di gedung kebanggaan MAN 3 Rantau,  yang dihadiri oleh Pengawas PAI  Kabupaten, Komite Madrasah serta undangan lainya berlangsung dengan tertib dan lancar.  Selasa (02/09/14 ).Dalam sambutan Bapak Abd  Razak, S. Ag selaku Kepala  MAN 3 Rantau yang baru dilantik kemarin tanggal 23 Juli 2014 lalu mengatakan “ Perpisahan  hanya secara administratif saja, namun persaudaraan harus  selalu dijaga  sampai kapan pun dan dimana pun, Kita tidak boleh melupakan apa yang telah beliau perjuangkan kan demi MAN 3 Rantau ini baik dalam bidang olah raga dan bidang lainnya,” kata Beliau.
            Meskipun acara ini berlangsung dengan meriah namun suasana haru tergambar saat  kepala Sekolah yang lama Zailani. S. Ag  memberikan sambutannya, dengan senyuman harunya  beliau menceritakan  kalau pengabdian beliau di MAN 3 Rantau ini berlangsung kurang lebih 16 Tahun lamanya. Dengan waktu yang lumayan lama tentulah  banyak mempunyai kenangan yang di hadapi baik suka maupun duka dalam menjalankan tugasnya.  
Dalam sambutan beliau berpesan kepada Kepala Madrasah  yang baru agar dapat meneruskan perjuangan dan harapan  beliau yang masih belum terealisasi,  demikian juga kepada semua siswa Bapak harapkan  teruskan perjuangan kalian, tingkatkan prestasi dimana pun kalian berada, “ kata beliau,  yang disambut dengan tepuk tangan yang meriah dari seluruh siswa.
Acara pisah sambut ini juga dimeriahkan dengan berbagai hiburan yang disuguhkan oleh para siswa, diantaranya seni rudat,  seni teater, cerita bahasa banjar,juga tidak ketinggalan vokal group yang para penyanyinya menggunakan berbagai baju yang menggambarkan berbagai macam profisi. Acara tersebut ditutup dengan foto bersama .  ( Rep/Ft : St.P )



Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar