SELAMAT DATANG DI WEBBLOG MAN 3 RANTAU, MADRASAH ALIYAH NEGERI BERPRESTASI NASIONAL

Senin, 10 November 2014

Pekan Muharam di MAN 3 Rantau



Tapin – MAN 3 Rantau,  dalam rangka memeriahkan  datangnya Tahun  Baru Islam kembali MAN 3 Rantau adakan Pekan Muharam yang bertempat di gedung MAN 3 Rantau, yang  diisi dengan berbagai macam perlombaan  yang diikuti oleh  siswa- siswi MAN 3 Rantau, Kamis ( 30 /10/2014 ).
Dalam acara pembukaan Pekan Muharram yang dibuka oleh Kepala Madrasah Abd.Razak,S.Ag, “ Tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah untuk memotivasi siswa agar selalu mengembangkan bakat yang ada dalam diri mereka dan dengan kegiatan Pekan Muharram ini juga diharapkan siswa mengetahui dan memeriahkan tahun baru Islam dengan kegiatan positif ,”  kata beliau.
Adapun  kegiatan perlombaan tersebut diisi dengan berbagai macam perlombaan diantaranya lomba azan, Tartil Quran, Maulid Habsy, Peragaan Busana Muslim dan kesenian Rudat.  kegiatan tersebut banyak memberikan nilai positif bagi para siswa agar bisa mengembangkan bakatnya agar lebih baik lagi. Perlombaan kali lebih meriah dibandingkan tahun sebelumnya, namun cabang- cabang yang diperlombakan masih sedikit, dan diharapkan  kedepannya agar bisa ditambah lagi. “ kata  Mugniah, S.Pd. I  sebagai ketua Panitia Pelaksana  Kegiatan pekan Muharam.
            Untuk lomba azan  juara I  berhasil diraih  oleh  Ahmad Sairaji siswa kelas X Agama,  juara I Tartil Quran putra di raih atas nama M. Yunan Habibi siswa kelas XII/ IPS 2, Anti Fakhrina Sa’adah  juara I untuk tartil putri dari kelas XI/ IPA , Busana Muslim Putra  diraih atas nama Muhammad Rafi’I siswa kelas XII/ Agama, Sedangkan untuk Putrinya di raih oleh Siti Raudatul Jannah  dari kelas XII/ IP. Untuk Rudat diraih kelompok Rudat dari kelas XI /IPS 2 dan Habsy  gabungan dari kelas X dan X IPA dari perempuan dan dari kelas XII IPS 1 dan XII IPS 2 untuk laki – laki. 
Dengan kegiatan tersebut,mudah-mudahan dapat memotivasi para siswa untuk mengembangkan bakat mereka baik di tingkat madrasah, kabupaten, provinsi bahkan ke tingkat Nasional ( Ref/ Ft : St.P )

Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar